TRIBUNNEWS.COM - Hasil akhir Argentina vs Chile di Perebutan peringkat ketiga Copa America 2019, Menang 2-1 Argentina rebut posisi tiga, Minggu (7/7/2019)
Berikut adalah hasil akhir laga antara Argentina yang akan menjamu Chile di Perebutan peringkat ketiga Copa America 2019
Argentina unggul melalui gol dari Aguero di menit 12, dan Paulo Dyabala di menit 22
Sedangkan gol dari Chile dicetak oleh Arturo Vidal di menit 61.
Laga ini digelar di Stadion Sao Paulo.
Baca: Hasil Babak Pertama Argentina vs Chile di Copa America 2019, Argentina Unggul 2-0 Messi Kartu Merah
Meskipun tidak menentukan, namun kedua kesebelasan tetap tampil ngotot sejak menit awal babak pertama.
Dalam laga ini, Argentina mengubah permainan dengan memainkan Paulo Dyabala dan mencadangkan Lautaro Martinez.
Sedangkan Chile tetap memainkan skema yang sama seperti di laga Semifinal.
Chile lebih banyak mendominasi jalannya bola di lima menit babak pertama berjalan, dikomando Jean Beausejour dari lini belakang, aliran bola Chile jauh lebih baik di awal babak pertama.
Messi menjadi pemain yang paling diwaspadai oleh Chile di laga ini, berulang kali pemain Barcelona ini harus dilanggar oleh para pemain Chile.
http://www.tribunnews.com/superskor/2019/07/07/hasil-akhir-argentina-vs-chile-di-copa-america-2019-menang-2-1-argentina-rebut-posisi-tiga
No comments:
Post a Comment