Laporan Wartawan Tribunnews.com, Reza Deni
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Dalam tinjauan bersama Presiden Joko Widodo ke Palu, Donggala, dan Sigi, Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam) Wiranto mendapatkan instruksi agar sesegera mungkin memulihkan perekonomian di Palu.
"Presiden sudah memberi instruksi agar kehidupan segera normal di Palu," ujarnya dalam konferensi pers di Gedung Kemenkopolhukam, Jakarta Pusat, Jumat (5/10/2018).
Baca: Wiranto Sebut Masalah Listrik dan Jaringan Komunikasi di Palu dan Donggala Sudah Teratasi
Menurut Wiranto, kehidupan ekonomi di Palu bisa normal dengan cara membuka toko-toko dan sentra ekonomi lainnya.
Namun, Wiranto mengatakan para pemilik usaha di Palu kebanyakan berasal dari luar daerah dan masih trauma untuk membuka kembali tokonya.
"Nah, untuk itulah kita pancing dengan cara khusus agar mereka terangsang buka kembali. Kalau sudah normal masyarakat yang keluar bisa kembali datang," ucapnya.
Cara tersebut, yakni dengan dengan menggelar bazaar murah, yang diharapkan para pemilik toko untuk kembali membuka gerainya.
"Setelah sistem perbankan pulih dan masyarakat dapat mengakses keuangan, Nanti akan bergiliran bazaar makanan murah itu dijualnya, itu nanti kalau uangnya sudah ada," tuturnya.
Wiranto juga mengatakan dalam sepekan ini proses penanganan sudah berangsur membaik.
"Ini karena kebersamaan kita semua. Tak ada satu pihak yang klaim, semuanya kerja sama pulihkan Palu," imbuhnya.
Baca: KASAU: Total Ada 23 Bantuan Pesawat Asing untuk Palu
Dirinya pun memberikan apresiasi kepada pihak-pihak yang terlibat pemulihan Palu.
"Tidak hanya solidaritas nasional, solidaritas internasional juga bisa terwujud," pungkas Jenderal (Purn) TNI AD itu.
http://www.tribunnews.com/regional/2018/10/06/menkopolhukam-dapat-instruksi-dari-jokowi-untuk-pulihkan-perekonomian-di-palu
No comments:
Post a Comment