Pages

Wednesday, June 5, 2019

Kapal Pengangkut Semen Tenggelam di Perairan Banggai, Seorang Awak Kapal Ditemukan

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Chaerul Umam

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kapal Motor (KM) Lintas Timur yang tenggelam di Perairan Banggai, Sulawesi Tengah, merupakan kapal pengangkut semen.

Hal itu dikatakan oleh Komandan Posko Harian Angkutan Lebaran Kemenhub, Gede Pasek Suardika di Kantor Kementerian Perhubungan, Jakarta, Kamis (6/6/2019).

"Tadi baru dapat informasi bahwa itu kapal barang pengangkut semen," katanya.

Gede mengungkapkan bahwa kapal tersebut membawa 18 orang anak buah kapal termasuk nakhoda.

Dari kedelapanbelas orang itu, satu orang dinyatakan telah ditemukan.

Baca: Kapal Muatan KM Lintas Timur Tenggelam, 1 Selamat 18 Lainnya Masih Hilang

Baca: Ziarah ke Makam Ani Yudhoyono, SBY Tabur Bunga Mawar Merah dan Melati Putih

Baca: Kisah Unik Pemudik, Melahirkan di Kapal Hingga Ketinggalan di SPBU dan Rest Area

"ABK (berjumlah) 18 orang itu terjadi di perairan Banggai. Kemudian data terakhir sudah ditemukan satu orang ABK," jelasnya.

Untuk sisa ABK yang belum ditemukan, Gede mengatakan Tim Evakuasi dari Basarnas sedang melakukan pencarian.

"Sekarang dari Basarnas sedang melakukan pencarian dan kita tunggu hasilnya," pungkasnya.

Kapal Motor (KM) Lintas Timur tenggelam di perairan Banggai Laut, Sulawesi Tengah pada Sabtu (1/6/2019).

Kapal kargo KM. Lintas Timur dengan berat GT.1720 membawa muatan semen 3.000 sak berangkat dari Pelabuhan Bitung pada 28 Mei lalu dengan tujuan Pelabuhan Morowali, Sulawesi Tengah.

Let's block ads! (Why?)

http://www.tribunnews.com/regional/2019/06/06/kapal-pengangkut-semen-tenggelam-di-perairan-banggai-seorang-awak-kapal-ditemukan

No comments:

Post a Comment